Rabu, 29 Desember 2010

Fotografi | Mode Dalam Kamera DSLR

Dalam artikel ini saya ingin menjelaskan perbedaan mode dalam digital SLR dan perbedaannya.
Auto ([ ]) = Ini mode otomatis, seperti ketika kita pakai kamera saku. Kamera akan mengukur cahaya, menginterpretasikannya dan kemudian mengatur setting secara otomatis. Ketika kamera merasa kondisi lingkungan kurang terang, maka kamera akan otomatis menyalakan flash untuk mengkompensasi kekurangan tersebut.
Pengalaman saya: Saya tidak pernah mengunakan mode ini, dan saya tidak sarankan Anda untuk mengunakannya, terutama bila Anda mengerti tentang fotografi.

P atau program mode = Seperti model Auto, kamera akan menentukan setting yang paling sesuai. Seperti model Auto, kamera akan menentukan setting yang paling sesuai. Kemudian Anda bisa mengubah nilai bukaan atau shutter speed. Kamera ini tidak akan mengunakan flash meskipun kondisi lingkungan cukup gelap.
Pengalaman saya: Saya jarang sekali mengunakan mode ini.

A / Av atau Aperture priority = Kita menentukan besarnya bukaan / aperture lensa, dan kamera menentukan shutter speed (kecepatan).
Pengalaman saya: Mode ini termasuk mode favorit saya, karena saya suka menentukan depth of field (bagian yang fokus dan tidak). Contoh, bila saya sedang memotret foto orang, dan saya ingin latar belakangnya kabur, maka saya akan mengeset bukaan f/2.8 atau f/1.4. sedangkan kalau saya sedang memotret foto grup atau pemandangan, dan saya ingin semua dalam fokus, maka saya set bukaan f/8 atau f/16. Dengan mengendalikan bukaan saya tidak perlu repot repot menentukan shutter speed atau ISO.
Aperture / Bukaan juga menentukan berapa banyak cahaya masuk. Jika saya berada ditempat yang gelap dan memerlukan lebih banyak cahaya, saya akan memperbesar bukaan (mengecilkan angka bukaan), supaya lebih banyak cahaya masuk.
Yang perlu diperhatikan dalam mode ini adalah bila cahaya lingkungan gelap, sehingga kamera terpaksa mengeset shutter speed yang rendah/lama. Hal ini dapat menimbulkan gambar yang kabur karena kamera goyang saat merekam gambar. Untuk itu, solusinya memakai tripod, atau mengkompensasi dengan menaikkan ISO.

S /TV atau Shutter priority = Kita menentukan berapa cepet shutter speed, lalu kamera menentukan bukaan, dan ISO (bila posisi di Auto ISO). Setting ini dipakai kalau kita ingin mendapatkan efek freeze (beku) atau efek motion (gerak).
Kalau kita set shutter speed tinggi seperti 1/640 detik, maka hasilnya gerakan orang atau benda yang sedang bergerak menjadi beku, sebaliknya kalau kita set 1/15 detik atau lebih rendah lagi benda/orang yang bergerak, maka kita akan menangkap motion blur. Teknik ini cocok untuk merekam gerakan air di pantai, gerakan air terjun ataupun merekam cahaya mobil yang lewat di malam hari. Seperti aperture, shutter speed juga mempengaruhi banyak sedikitnya cahaya yang masuk.

M atau Manual Exposure = Di mode ini, kita menentukan setting bukaan dan shutter speed.
Pengalaman saya: Manual mode biasa saya pakai kalau memang saya mau mendapatkan hasil tertentu, contohnya bila saya ingin hasil foto agak gelap (low key fotografi) jadi hasil akhirnya agak misterius, dramatis. Saya juga pakai manual fokus bila ingin bikin siluet dari sebuah objek.
Saya juga sering memakai manual mode ketika kondisi ruangan / lingkungan berganti2 intensitas cahayanya sehingga membingungkan kamera. Contoh seperti di konser, lampunya menyala dengan intesitas dan arah yang berubah-ubah, kadang sangat terang, kadang sangat gelap. Manual modelah satu2 solusinya.
Untuk mengecek apakah gambar yang diambil sudah maksimal, kita bisa melihat hasil akhir atau histogram.
Setting bukaan dan shutter speed akan saya ganti sesuai dengan perubahan cahaya, misalnya bila cahayanya tiba2 meredup, langsung saya set bukaan digedein atau shutter speed dilambatin atau menaikkan ISO.
Manual juga sering saya pakai kalau kondisi cahaya lingkungan konstan. Misalnya ketika pertandingan basket sekolah di dalam ruangan. Lampu-lampunyanya konstan. Pada saat tersebut, saya tinggal set aja bukaan, kecepatan dan ISO sebelum pertandingan dimulai, dan saya akan pakai sepanjang pertandingan, mudah bukan?

Penutup
Tentunya, selera dan gaya pemakaian tiap orang berbeda-beda, yang penting jangan takut coba-coba dan latihan sehingga Anda bisa memahami dan bisa mengunakan mode-mode kamera DSLR ini secara maksimal.
Catatan, mode-mode ini juga banyak ditemui di kamera non-DSLR, seperti superzoom dan kamera saku advance.

Sumber :http://www.illusion-design.co.cc/2010/10/fotografi-mode-dalam-kamera-dslr.htm

Sabtu, 25 Desember 2010

Belajar sendiri pasang kabel UTP untuk jaringan

Tutorial singkat ini cocok sekali buat Anda yang sedang membuat jaringan komputer ‘MURAH’ khususnya yang terdiri lebih dari dua client yang pake hub (jauh lebih murah daripada router ). To the point! Apa sih kabel UTP itu? Kabel UTP itu adalah kabel khusus buat transmisi data. UTP, singkatan dari “Unshielded Twisted Pair”. Disebut unshielded karena kurang tahan terhadap interferensi elektromagnetik. Dan disebut twisted pair karena di dalamnya terdapat pasangan kabel yang disusun spiral alias saling berlilitan. Ada 5 kategori kabel UTP. Dari kategori 1 sampai kategori 5. Untuk jaringan komputer yang terkenal adalah kategori 3 dan kategori 5.



Kategori 3 bisa untuk transmisi data sampai 10 mbps, sedang kategori 5 sampai 100 mbps. Kalau hanya buat misalnya jaringan komputer di kantor atau kampus atau warnet, paling hemat ya menggunakan yang kategori 3. Itu sudah lebih dari cukup.Setahu penulis ada banyak merek yang beredar di pasaran, hanya saja yang terkenal bandel dan relatif murah adalah merek Belden – made in USA. Kalau mau yang lebih murah dan penggunaannya banyak, maka beli saja yang satu kotak, panjangnya sekitar 150 meter. Jangan lupa beli konektornya. Konektornya bentuknya seperti colokan telepon hanya saja lebih besar. Bilang saja mau beli konektor RJ-45.


Foto RJ – 45 yang masih baru, belum di gencet pake tang

Satu lagi yang sangat penting, Anda harus punya tang khusus buat memasang konektor ke kabel UTP, istilah kerennya adalah “crimp tool”. Alat ini gunanya untuk ‘mematikan’ atau ‘menanam’ konektor ke kabel UTP. Jadi sekali sudah di ‘tang’, maka sudah tidak bisa dicopot lagi konektornya. Dan kalau mau yang lebih OK, biar tidak nanggung maka beli pula sebuah LAN tester. Anda bisa membeli yang merek dari Taiwan saja agar lebih murah. Bentuknya seperti kotak dan ada lampu LED-nya delapan pasang dan bisa kedap-kedip.


OK sekarang peralatan udah siap, penulis mulai saja. Secara umum, pemasangan kabel UTP tersebut ada dua tipe, yaitu tipe straight dan tipe cross. Disebut tipe straight soalnya masing-masing kabel yang jumlahnya 8 itu berkorespondensi 1-1, langsung. Sedangkan disebut cross soalnya ada persilangan pada susunan kabelnya. Bingung?OK! Untuk tipe straight itu digunakan untuk menyambungkan kabel dari client ke hub. Sedangkan untuk tipe cross adalah untuk client langsung terhubung ke client (cpu to cpu) atau juga dari hub ke hub.

Kita bahas dulu yang tipe straight

Tipe ini adalah yang paling gampang dibuat. Kenapa? Soalnya langsung korespondensinya 1-1. Standar urutannya begini (dilihat dari lubang konektor, dari kiri ke kanan – lihat Gambar 4) : 2 oranye – 1 hijau – 2 biru – 1 hijau – 2 coklat . 2 oranye disini maksudnya pasangan oranye muda sama oranye tua dan seterusnya. Tapi tidak usah ikut standar pewarnaan itu juga sebenarnya tidak masalah. Yang penting urutan kabelnya. Misal ujung pertama urutan pin pertamanya oranye muda, maka ujung yang lain urutan pin pertamanya juga harus oranye muda, jadi antar ujung saling nyambung. Sebenarnya tidak semua pin tersebut digunakan.


Yang penting adalah pin nomor 1,2,3 dan 6. Jadi misal yang disambung hanya pin 1,2,3 dan 6 sedangkan pin yang lain tidak dipasang, tidak jadi masalah. Untuk lebih jelasnya silakan lihat gambar di bawah yang penulis foto dari sebuah buku.

Yang kiri urutan korespondensi buat tipe straight, yang kanan yang cross

Waktu akan memasangnya, maka potong ujung kabelnya, kemudian susun kabelnya trus diratakan dengan pisau potong yang ada pada crimp tool. Andak tidak perlu repot harus melepaskan isolasi pada bagian ujung kabel, karena waktu Anda memasukan kabel itu ke konektor lalu ditekan (pressed) dengan menggunakan crimp tool, sebenarnya saat itu pin yang ada di konektor menembus sampai ke dalam kabel. Perhatikan, agar penekannya (pressing) yang keras, soalnya kalau tidak keras kadang pin tersebut tidak tembus ke dalam isolasi kabelnya. Kalau sudah kemudian Anda test menggunakan LAN tester. Masukkan ujung ujung kabel ke alatnya, kemudian nyalakan, kalau lampu led yang pada LAN tester menyala semua, dari nomor 1 sampai 8 berarti Anda telah sukses. Kalau ada salah satu yang tidak menyala berarti kemungkinan pada pin nomor tersebut ada masalah. Cara paling mudah yaitu Anda tekan (press) lagi menggunakan tang. Kemungkinan pinnya belum tembus. Kalau sudah Anda tekan tetapi masih tidak nyambung, maka coba periksa korespondensinya antar pin udah 1-1 atau belum. Kalau ternyata sudah benar dan masih gagal, berarti memang Anda belum beruntung. Ulangi lagi sampai berhasil.


LAN TESTER – alat untuk memeriksa benar tidaknya sambungan kabel. Untuk tipe straight jika benar maka led 1 sampai 8 berkedip.

Berikut adalah gambar dari bawah dari ujung kabel UTP yang sudah dipasangi konektor dan berhasil dengan baik (urutan pewarnaan pinnya ikut standar):

urutan pin standar

Dan kalau yang ini tidak standar, coba perhatikan urutan warna pinnya, sangat tidak standar, tapi tetap saja bisa, yang penting korespondensinya satu satu (khusus tipe straight):

urutan pin standar

Dan kalau yang ini tidak standar, coba perhatikan urutan warna pinnya, sangat tidak standar, tapi tetap saja bisa, yang penting korespondensinya satu satu (khusus tipe straight):
 
urutan pin TIDAK standar

Tipe Cross

Untuk tipe cross itu digunakan untuk menyambungkan langsung antar dua PC, atau yang umumnya digunakan untuk menyambungkan antar hub. (misalnya karena colokan di hubnya kurang). Cara pemasangannya juga sebenarnya mudah, sama seperti tipe straight, pin yang digunakan juga sebenarnya hanya 4 pin saja, yaitu pin 1, 2, 3 dan 6. Yang berbeda adalah cara pasangnya. Kalau pada tipe cross, pin 1 disambungkan ke pin 3 ujung yang lain, pin 2 ke 6, pin 3 ke 1 dan pin 6 ke 2. Praktisnya begini, pada ujung pertama Anda bisa susun pinnya sesuai standar untuk yang tipe “straight”, sementara itu di ujung yang lain Anda susun pinnya sesuai standar buat tipe “cross”.Masih bingung? Begini cara mudahnya:Ujung pertama:

      1. oranye muda

2. oranye tua

3. hijau muda

4. biru muda

5. biru tua

6. hijau tua

7. coklat muda

8. coklat tua


Maka di ujung yang lain harus dibuat begini:

1. hijau muda

2. hijau tua

3. orange muda

4. biru muda

5. biru tua

6. orange tua

7. coklat muda

8. coklat tua


Sudah agak lebih mengerti? Jadi disini posisi nomor 1, 2, 3 dan 6 yang ditukar. Nanti jika dites menggunakan LAN tester, maka nantinya led 1, 2, 3 dan 6 akan saling bertukar. Kalau tipe straight menyalanya urutan, sedangkan tipe cross ada yang lompat-lompat. Tapi yang pasti harus menyalasemua setiap led dari nomor 1 sampai 8.OK, selamat membangun jaringan komputer. Semoga Anda bisa berhasil sewaktu memasang konektor pada kabelnya. Semoga ilmu ini berguna buat Anda, soalnya waktu dulu penulis pertama kali membuat jaringan hasilnya lucu sekali, untuk mengupas kabelnya penulis masih menggunakan cutter, padahal sudah ada fasilitasnya di crimp toolnya. Tambah lagi ujung-ujungnya tiap kabel penulis kelupas lagi menggunakan cutter, padahal yang betul tidak perlu dikupas satu-satu, biarkan saja rata, karena nantinya apabila di ‘crimp tool’ maka pin tersebut masing-masing akan tembus ke dalam kabelnya. Semoga Anda tidak melakukan hal sama seperti penulis dulu.Demikian tulisan mengenai cara membuat sambungan kabel UTP untuk jaringan komputer. Semoga berguna bagi Anda semua. Terima kasih.

Sumber : Sony AK Knowledge Center dengan alamat di www.sony-ak.com

Senin, 13 Desember 2010

Tips agar Blog anda ramai,dan menghasilkan uang melimpah! WoW...

Bagaimana blog anda? Apakah sudah dibanjiri komentar? Apakah pundi-pundi uang juga sudah memenuhi kantong anda? Baiklah. Kalau anda merasa blog yang anda punya belum cukup ramai sehingga aliran uang anda tersendat, sekarang mari kita coba lebih gencar untuk mempromosikan blog kita. Tapi sebelumnya, anda perlu baca dulu bagaimana cara blog anda agar dibanjiri komentar.

Pasti anda tahu, di internet ada ribuan blog. Kalau tak pintar-pintar memasarkan blog, bisa jadi sama sekali tidak dilirik pengunjung. Ini sama artinya kerja keras anda sia-sia. Karena blog yang anda buat dan kelola sama sekali tidak mendapat pembaca. Itu lama-lama juga akan membuat anda bangkrut. Duit yang anda keluarkan untuk ngeblog, sama sekali tidak balik modal.

Biar blog anda tidak mengalami nasib seperti itu, anda boleh praktekkan jurus-jurus memasarkan blog yang bisa mendatangkan traffic membludak dan uang melimpah di bawah ini. Semua jurus di bawah ini boleh anda jajal satu persatu asal terus konsisten sampai berhasil.

Ikut aktif di Forum.

Ikut aktif di forum bisa jadi cara yang ampuh. Tapi jangan sembarang pilih forum. Pilih forum yang memiliki banyak anggota. Lalu aktiflah ikut cuap-cuap di sana. Jangan malu juga menunjukkan kelebihan anda. Buat semua member forum jadi tahu kalau anda punya suatu kelebihan. Dan jangan lupa sisipkan nama blog anda setiap habis memberi komentar. Dengan cara ini blog anda akan lebih cepat dikenal. Anggota member forum akan berbondong-bondong mendatangi blog anda. Selain karena penasaran, mungkin mereka mau kenalan lebih dalam dengan anda.

Berkomentar di blog yang ramai dan usahakan jadi komentator pertama.

Cara lainnya, cari blog yang ramai pengunjungnya dan begitu ada posting baru segera beri komentar. Dengan begitu banyak keuntungan yang bisa anda dapat. Selain bisa berkenalan dengan pemilik blog, juga jadi tambah kawan dari blogger lainnya, dengan memberi komentar di awal membuat akan sering dibaca oleh pengunjung berikutnya. Ingat, selain membaca artikel, pengunjung juga suka membaca komentar! Kalau mereka tertarik dengan komentar anda, mereka pasti akan datang ke blog anda.

Gabung dengan carnival blog.

Blog komunitas jenis ini adalah blog yang terdiri dari beragam blog dengan beragam topic artikel. Bingung? Gampangnya ingat-ingat kalau pas ada karnaval lewat di depan rumah. Pesertanya pasti bermacam-macam. Ada yang jadi polisi, dokter, dan lainnya. Begitupun dengan blog jenis ini. Isinya bermacam-macam. Dan terkadang diformat seperti majalah. Yang dalam setiap edisinya terdiri dari berbagai tulisan dari berbagai blog. Ikut gabung saja blog anda ke dalamnya. Salah satu contoh carnival blog seperti ini.

Gabung dengan blog network.

Untuk memperluas jaringan anda bisa manfaatkan blog network. Blog network yang cukup baik seperti ini dan ini.
Daftarlah di blog directory. Biar pengunjung mudah menemukan blog anda, tak ada salahnya mendaftarkan blog anda di blog directory. Banyak macam blog directory yang bisa anda pilih. Coba ketik di search engine kata “blog directories”, dan pilih blog directory yang ramai dan bonafid.
Daftar di article directories. Artikel terbaik anda bisa didaftarkan di article directories. Sehingga lebih banyak lagi pembaca yang tahu tentang anda. Tunjukkan kepakaran anda dalam tulisan tersebut, supaya pembaca tertarik untuk datang ke blog anda. Cari article directories yang anda suka di Google atau Yahoo.

Daftar di Google Sitemaps.

Supaya blog yang anda buat bisa lebih bersahabat dengan Google, anda bisa manfaatkan Google Sitemaps.
Berikan hadiah. Jangan pelit-pelit! Berikan pengunjung blog anda hadiah jika mengunjungi blog anda. Hadiah seperti ebook atau yang lainnya, akan mempererat hubungan dengan pembaca blog anda. Sehingga blog anda bisa cepat ramai.

Buat hubungan dengan blogger lain.

Ini memang resep kuno, tapi selalu terbukti manjur. Punya banyak teman akan sangat menguntungkan anda. Jalin hubungan dengan blogger lain. Kunjungi blog mereka dan beri komentar. Amati selalu perkembangan blog mereka dan beri tanggapan. Ini untuk menumbuhkan ikatan bagi sesama blogger.

Ikuti juga mailing list.

Milis juga bisa mendongkrak pengunjung blog anda. Cari milis yang sesuai dengan topik blog anda dan anggotanya banyak. Cari di yahoogroups. Dan begitu bergabung, aktiflah di sana. Bukan cuma mempromosikan tentang blog yang anda buat, tapi juga bagikan pengetahuan anda. Kalau bisa, buat diri anda sebagai master di milis tersebut sebagai tempat bertanya member lainnya. Pasti nantinya member tersebut akan datang ke blog anda.

Manfaatkan social media.

Selain bergaul dengan sesama blogger, media sosial juga bisa anda manfaatkan. Facebook misalnya bisa anda gunakan untuk mencari dan mengumpulkan teman-teman lama anda. Myspace dan Friendster juga bisa anda coba.
Jawab di Yahoo Answer. Sesekali kunjungi Yahoo Answer dan jawab pertanyaan di sana. Selain untuk meningkatkan kredibilitas anda, juga biar anda lebih cepat terkenal.
Banyak kan yang bisa anda lakukan? Intinya buat jejaring hubungan yang luas biar makin banyak orang tertarik mengunjungi blog anda. Kemudian jaga hubungannya biar mereka sering datang ke blog anda. Kalau sudah banyak yang datang, pasti pundi-pundi uang anda juga akan menggelembung.

artikel ini diambil dari: www.rencanabisnis.com

Kamis, 02 Desember 2010

AUDIO VISUAL PADA BLOG

Sesuai judul diatas, kita akan menampilkan Pemutar Clips lagu ataupun film di Blog kita, orang sunda bilang biar Blog kita tidak "Tiiseun"
kita coba taruh Video di Side Bar Blog Kita

Pertama yang saya lakukan adalah:
Kita Siapkan dulu Tampilan Video yang akan kita tampilan di Blog
caranya :

1. Masuk disini 
2. setelah masuk kita ambil film atau lagu
2. Klik Embded, akan muncul kode HTML
3. Ctrl C atau copy code HTML tersebut

Apabila Anda punya film sendiri yang mau di tampilin di Blog Kita,

syarat pertama kita harus


[A] 1. login dulu di Youtube 
      2. Upload Film, setelah selesai ambil/copy Code HTMLnya
      3. Taruh code HTML tersebut di Side Bar Blog kita


bagi yang belum punya akses bisa Sign Up (create acount)  secara gratis, 
caranya :

[B] 1. Isi Formulir dengan Singkat dan jelas
      2. Kalau berhasil you Tube akan mengirim konfirmasi ke email kita
      3. konfirmasi dari email yang dikirim YouTube ke email kita
      4. Ikuti langkah selanjutnya seperti [A] 

selanjutnya :

1. Masuk ke Blogger
2. Pada Posisi layar di Rancangan 
3. Masuk elemen-elemen terus klik tambah edit.
4. Klik Edit HTML [yang bergambar < >]
5. Masukan Code embded hasil copyan tadi 
6. Terakhir kita Save
7. pratinjau,

Selesai, mungkin agak ribet? itu karena cara penyampaian saya yang mungkin kurang jelas, yang pasti kenyataanya ga serumit itu, yang pasti itu yang saya 

lakukan pada Blog Saya, inipun saya dapat dari hasil merantau/browsing dari Blogger teman-teman yang senior, setelah saya coba ternyata berhasil, dan blog 

saya telah dihiasi sebuah lagu melalui audio Visual (Video)

Tulisan ini hanyalah sebagai "Catatan" buat saya sendiri tidak ada maksud untuk menggurui rekan-rekan yang kebetulan mampir di blog saya, namun apabila ada 

rekan yang belum mencoba serta ingin mempraktekannya tidak ada salahnya mencoba cara saya diatas.
Ada yang belum saya ketahui disini adalah dengan adanya audio Visual, blog kita runningnya akan lambat, mungkin blog saya bertambah bebannya. 
Nah apabila ada rekan yang tahu cara memperingan Running Blog tolong Informasinya, dengan senang hati dan terimakasih saya haturkan.